Di artikel ini...
Kita sudah punya empat artikel tutorial CUI. Banyak yang menganggap bahwa CUI hanya soal membuat perintah custom, membuat Ribbon tab/panel, dan toolbar atau menu. Ada banyak hal lain yang bisa anda lakukan dengan CUI, dan lebih keren.
1. Rollover Tooltips dan Quick Properties
Rollover tooltips dan quick properties keduanya memberikan informasi cepat dari obyek anda. Rollover tooltips akan muncul ketika anda meletakkan kursor anda di atas obyek. Quick Properties adalah palette yang akan terbuka ketika anda memilih sebuah obyek.
Jika anda hanya ingin melihat properti obyek, rollover tooltip lebih masuk akal. Namun jika anda tidak ingin menunggu sampai tooltip muncul, anda dapat memilih Quick Properties. Namun perbedaan terbesar adalah anda dapat mengedit properti di Quick Properties, tidak di rollover tooltip.
Katakanlah anda seorang surveyor. Anda ingin dengan cepat mengetahui informasi obyek dengan cepat, seperti panjang dan luasnya. Anda dapat meletakkan kursor anda di atas obyek dan informasi akan muncul.
Jika anda ingin mengatur apa saja yang muncul di tooltip, buka dialog CUI. Anda dapat bekerja dengan file CUI anda atau default CUI.
Click rollover tooltips category.
Anda dapat melihat daftar obyek pada sisi kanan. Jika anda menggunakan CUI anda sendiri, daftar ini masih kosong. Klik edit object type list untuk menambahkan obyek ke daftar ini.
Anda akan melihat daftar lengkap obyek AutoCAD. Pilih semua obyek yang ingin anda ubah tooltip-nya. Katakanlah saya ingin mengubah tooltip polyline. Pilih polyline dan klik OK. Sekarang polyline ada di daftar tapi masih ada tanda seru sebagai peringatan. Artinya kita belum mendefenisikan propertinya dengan benar. Klik semua properti yang ingin anda tampilkan untuk obyek ini.
Di sini saya memilih layer, area, dan length.
Klik OK untuk menerima semua perubahan dan tutup CUI. Sekarang coba uji pengaturan ini.
Bagaimana dengan Quick Properties? Caranya persis sama. Cukup keren bukan?
2. Keyboard Shortcuts
Pengguna AutoCAD mungkin menggunakan command alias lebih banyak daripada keyboard shortcut. Mungkin banyak yang sama sekali tidak tahu mengenai shortcut ini.
Ada banyak shortcut Windows yang umum seperti [ctrl] + A untuk select all, [ctrl] + C untuk copyclip, dan [ctrl] + V untuk pasteclip. Beberapa pengguna AutoCAD juga menggunakan software lain dengan intensif. Jadi shortcut seperti ini cukup sering digunakan.
Buka CUI anda lagi. Klik shortcut keys di bawah keyboard shortcuts.
Anda akan melihat daftar lengkap shortcut di sisi kanan.
Jika anda memilih perintah di sini, anda akan melihat properti perintah di bawah panel tersebut. Temukan Key(s) di bawah kategori Access di sini. klik tombol … Setelah AutoCAD membuka kotak dialog, tekan kombinasi yang anda inginkan.
Bagaimana jika perintah yang kita inginkan tidak ada di daftar? Ada dapat menarik perintah ke kategori shortcut.
3. Klik Ganda Mouse
Klik ganda serupa dengan klik kanan. Sifatnya seusai konteks. Anda dapat mendefenisikan perintah yang akan dieksekusi ketika anda mengklik ganda obyek. Lynn Allen punya tip ini: convert a line to polyline with double click.
Sekarang kita coba gunakan tip ini untuk CUI kita.
1. Membuat perintah baru
Anda dapat membuat perintah untuk mengkonversi line ke polyline dengan macro berikut:
^C^CPEDIT;y;;
Buat perintah ini di file customisasi anda.
2. Menambahkan double click action
Klik kanan di atas double click actions, dan pilih new double click action di context menu.
Pilih action dan ubah nama obyek ke LINE.
3. Menambahkan command ke action
Sekarang tarik perintah anda ke bawah action ini. Sekarang tampak seperti berikut:
Tutup CUI anda dan cobalah klik ganda sebuah line!
4. Tombol Mouse
Sebelumnya kita selalu bekerja di file kostumisasi kita. Setiap perubahan di file tersebut akan mengubah pengaturan default. Namun hal ini sedikit berbeda untuk mouse click. Jika anda ingin mengubahnya, anda harus melakukannya di acad.cuix.
Umumnya mouse memiliki 3 tombol. Tombol kiri adalah button 1, kanan adalah button 2, dan tengah adalah button 3.
Lihat struktur di bawah. Anda juga dapat mengkombinasikan klik mouse dengan tombol [ctrl] dan [shift].Ctrl + shift + click > button 2 artinya: tahan tombol [ctrl] dan [shift] kemudian klik kanan mouse anda.
Seperti halnya yang lainnya, anda dapat mengubah perintah yang diaktifkan dengan menarik perintah ke sana. Cobalah ganti ctrl + shift + click button untuk menghapus dan lihat apa hasilnya!
5. Memanggil File LISP
Hal lain yang bisa anda lakukan adalah memanggil file LISP. Ada banyak cara untuk memanggil file LISP saat AutoCAD dibuka, dan ini salah satunya.
Hal ini cukup membantu untuk mengaplikasikan kostumisasi untuk semua pengguna di perusahaan anda. Anda cukup memanggil CUI sekali saja.
Untuk memanggil LISP menggunakan CUI, klik kanan di atas file LISP dan pilih load LISP dari context menu. Jika anda ingin menggunakannya untuk standar perusahaan, pastikan lokasinya bisa diakses semua pengguna.
Apakah Anda Menggunakan Pengaturan Ini?
Apakah anda telah menggunakan salah satu dari kostumisasi ini? Yang mana kah favorit anda? Jika belum, yang mana yang anda rasa akan berguna bagi anda?